Tahun 2024 Pengadilan Agama Jambi kembali menjadi finalis penerima penghargaan TOP Digital Awards 2024. Pengadilan Agama Jambi mengikuti proses penjurian yang digelar secara virtual pada Kamis (7/11/2024).
Dalam proses penjurian, Ketua Pengadilan Agama Jambi, H. Saifullah Anshari, S.Ag., M.Ag, membeberkan sederet keberhasilan transformasi digital di pengadilan yang dipimpinnya dalam setahun ini. Termasuk juga menjelaskan sederet aplikasi sebagai solusi yang digunakan dalam menjalankan penegakan hukum Agama di wilayah Kota Jambi.
![]()  | 
![]()  | 

Acara yang digagas oleh Majalah ItWorks bekerja sama dengan sejumlah asosiasi ICT & Telco, akademisi dan konsultan IT terkemuka di Tanah Air, pada hari Kamis, 5 Desember 2024 menggelar acara Puncak TOP Digital Awards 2024, di Raffles Hotel, Jakarta Selatan.
Setelah melalui serangkaian tahapan Penjurian beberapa waktu yang lalu Pengadilan Agama Jambi dinyatakan berhasil meraih penghargaan TOP Digital Awards 2024 dengan predikat bintang empat.

Dokumentasi proses penjurian yang digelar secara virtual pada Kamis (7/11/2024)




Telp. 0741-41672 (Kesekretariatan/Fax), 0741-443731 (Layanan), email : pa.jambi@gmail.com

